Kamis, 22 Januari 2015

Floating Market Lembang, tempat wisata Lembang murah

Bandung, merupakan tempat di provinsi jawa barat yang memiliki banyak tempat wisata didalamnya. Bandung merupakan Ibu kota dari provinsi jawa barat, Kota ini sering disebut sebagai "kota kembang", di kota Bandung ini, kamu dapat menikmati banyak sekali tempat wisata yang tidak merogoh kocek yang banyak, alias murah-murah tiket masuknya.
Lembang, merupakan bagian dari kota Bandung ini memiliki tempat yang di rancang khusus dijadikan tempat wisata loh, contohnya Floating Market Lembang

kemarin, 19 januari 2014 aku mencoba untuk mengelilingi Lembang. di Lembang terdapat Taman bunga begonia, Floating Market, D'Ranch, Tangkuban Perahu, dan berbagai macam curug juga.

Jika ingin ke Lembang menaiki transportasi umum dari jakarta sangat mudah loh untuk ke tempat ini.
Naik Bis tujuan bandung. 
kemarin aku menggunakan bis Primajasa Ekonomi dari terminal Bekasi, seharga 30ribu.
kemudian turun di terminal Leuwi Panjang.
dilanjutkan dengan menaiki Damri tujuan Ledeng. tarif bis damri ini hanya 5000 saja.
setelah sampai di terminal ledeng, dilanjutkan dengan menggunakan angkot tujuan Lembang.
nah nanti di tengah perjalanan akan melewati Floating Market lembang.
Tiket Masuk ke Floating Market hanya 15ribu. dan tiket yang di dapat bisa di tukar menjadi minuman hangat, bisa pilih sendiri. ada choco late, milo dan lain-lain. seru kannn!

Floating Market Lembang, menggunakan transaksi dengan koin yang telah disediakan.
uang yang kita miliki bisa di tukar menjadi koin agar dapat bertransaksi disana.
pilihannya mulai dari 5000, 10.000, 15.000, 20.000
penjual di floating market lembang menggunakan perahu. ada berbagai macam makanan disediakan lohh..
ada bakso malang, bakso cuangki, pecel, kupat tahu, bajigr, skoteng, bakpao, batagor, dimsum, dan masi banyak lagii pokoknya.

terdapat pula penyewaan perahu, kamu bisa menyewa perahu 20.000 per orang, kalau mau. saat itu aku sedang hujan rintik-rintik sehingga tidak sempat menyewa.

selain tempat transaksi jual-belli yang khas dengan perahu apung nya itu. Floating market juga memiliki arena yang bisa jadi view foto yang bagus looh. ada banyak kelinci pula. juga terdapat adanya gazebo-gazebo yang di sewakan.
So, Para traveller or newbie traveller..
menjadi seorang traveller itu gak harus mahal kok. jangan ragu untuk mengelilingi kota kembang ini yah.. lumayan, untuk cerita pada anak cucu kita nanti :D